Tips Membuat Password Yang Kuat dan Aman

Password atau kata sandi adalah komponen penting dalam keamanan data. Tanpa adanya password, hampir bisa dipastikan seluruh data pribadi orang akan terekspos secara langsung dan kata "pribadi" di dunia maya kemungkinan tidak akan pernah ada. 

Karena memiliki peranan penting dalam menjaga keamanan data, kekuatan serta keamanan password sangat perlu diperhatikan oleh sebagian besar orang.

Membuat password yang kuat

Meski memiliki peran krusial dalam menjaga keamanan data, tapi tak sedikit orang yang terkadang masih abai tentang keamanan dan kekuatan password yang ia miliki.


Tak sedikit juga orang yang bahkan membuat password atau kata sandi hanya berdasarkan pada :

  • Nama pribadi
  • Tanggal lahir
  • Nomor ponsel
  • Karakter abjad berurutan
  • Hingga kosakata yang sering mereka temui.

Sebenarnya menggunakan kosakata dari komponen-komponen diatas bukanlah sebuah masalah. Asal!!!, kombinasi huruf atau karakternya dibuat lebih random dan menggunakan lebih banyak kombinasi antara berbagai karakter seperti huruf, angka, dan simbol. Misal :

Tanaka Agata ----> Tan/4K@-AgG4Ta
12/01/2001 ----> DuAb3|4s-05atU/Du4R!bU1

Selain melakukan randomisasi karakter, ada beberapa cara lain yang dapat kamu lakukan untuk membuat password atau kata sandi lebih kuat. Berikut ini adalah daftarnya.


Cara membuat password yang kuat

Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat kamu lakukan untuk membuat password atau kata sandi lebih kuat dan aman.v


Kata sandi panjang cenderung lebih aman.

Membuat kata sandi yang panjang

Salah satu teknik peretasan yang paling sering digunakan oleh penjahat dunia maya ialah Bruteforce. 


Teknik peretasan Bruteforce sendiri bekerja dengan cara "mencari susunan kata atau secara sederhana menebak password". Dan, apabila kamu memiliki password yang hanya terdiri dari lima atau enam karakter saja, maka peluang untuk menjadi korban serangan bruteforce akan semakin lebar.


Berbeda halnya jika kamu menggunakan sebelas atau dua belas karakter. Penggunaan jumlah karakter yang lebih panjang akan menjadikan para penjahat dunia maya yang sedang mencoba mengakses data pribadimu akan mendapatkan masalah (karena ia harus memikirkan kombinasi huruf dengan karakter yang panjang). 


Penggunaan kata sandi panjang juga dapat menghentikan atau setidaknya menunda proses bocornya data pribadi akibat serangan bruteforce.


Dan juga, di tengah kemajuan teknologi saat ini. Teknologi keamanan lanjutan juga telah banyak diterapkan untuk melindungi data pribadimu dari pembobolan kata sandi. 


Teknologi seperti kunci sesi, autentikasi dua faktor, hingga akses akun hanya pada perangkat tertentu. Dapat membantu kamu melindungi data pribadimu, jadi mulai sekarang yuk cek fitur keamanan tambahan pada setiap akun pribadimu dan aktifkan juga fitur tambahan keamanan tersebut.


Buat kombinasi kata yang unik

Membuat password yang kuat

Selain memiliki panjang karakter yang memadai, sebuah kata sandi yang kuat harus memiliki susunan karakter yang unik. Susunan karakter yang unik dapat dengan efektif mencegah kebocoran informasi pribadi akibat kebobolan akun pribadi. 


Kombinasi kata yang unik dapat mencakup berbagai macam jenis kosakata. Misal :

Gajah ngupil ----> GadJ-4h/nG_u?p1l
Jerapah terbang ----> jEr@p4H/-T3erB4n9
Paus geprek 🤤 ----> PaUs|-G3prEk

kata yang terkesan unik atau bahkan aneh dapat membantu kamu membingungkan para penjahat dunia maya yang sedang mencari informasi publik (public information) yang terkait tentang kata sandi yang kamu miliki. 


Jangan pernah menggunakan urutan karakter pada keyboard.

Ilustrasi password

Bagi sebagian orang, penggunaan kata sandi yang tersusun dari kombinasi kata/karakter yang berurutan pada keyboard adalah hal yang biasa. Banyak dari orang-orang tersebut menggunakan alasan "kepraktisan dan kemudahan untuk diingat" untuk melakukan hal tersebut. 


Tapi, apakah kamu tahu!. Kalau kepraktisan dan kemudahan untuk diingat tersebut dapat menjadi bumerang untuk dirimu sendiri!!?.

karakter berurutan seperti :

Qwerty
Asdfgh
Poiuyt
Lkjhgfd
123456
654321
112233
Dan masih banyak lainnya.

Karakter karakter tersebut sangatlah beresiko jika digunakan sebagai sebuah password atau kata sandi. Selain sederhana, kombinasi karakter-karakter tersebut juga sudah sangat lazim dan sudah diketahui oleh banyak orang.


Gunakan kombinasi Huruf besar dan kecil, angka dan simbol.

Menggunakan gabungan karakter

Seperti yang bisa kamu lihat pada contoh password diatas, semua contoh password tersebut menggunakan gabungan Huruf besar, huruf kecil, angka dan simbol.


Penggabungan ke-empat bentuk karakter tersebut dapat meningkatkan kekuatan password yang kamu miliki, penggabungan lebih dari dua bentuk karakter atau lebih juga akan menghasilkan kombinasi kata yang unik dan sulit untuk ditebak.


Jangan pernah menggunakan kata-kata umum. 

Membuat password yang kuat

Secara sederhana, kata-kata umum dapat diartikan sebagai sebuah kata yang dapat ditemukan di dalam kamus atau kata yang sering diucapkan atau didengar. 

Kata-kata tersebut sangat tidak dianjurkan untuk digunakan sebagai sebuah password, apalagi jika tidak dilakukan randomisasi bentuk karakter.

 

Penggunaan kosakata umum dapat menjadikan akun/data pribadi terancam. Karna, kosakata umum pastinya sudah diketahui oleh banyak orang dan hal itu akan mempermudah para penjahat dunia maya mendapatkan akses yang tidak sah ke akun atau data pribadimu, karena ia pasti sudah memiliki list atau daftar kosakata-kosakata umum yang paling sering digunakan.


Gunakanlah password generator

Password generator

Password generator adalah semacam tools sederhana yang berfungsi untuk mencari dan menghasilkan sebuah kata random yang unik dan sulit untuk ditebak.


Kata-kata yang dihasilkan oleh tools generator password biasanya adalah kata-kata yang absurd, penuh dengan berbagai bentuk karakter dan sangat sulit untuk diingat.


Meski absurd, penuh dengan kombinasi bentuk karakter, dan sangat sulit untuk diingat. Namun, kosakata yang dihasilkan password generator cenderung sangat kuat. 


Jadi, apabila kamu males untuk mikir dan malas untuk nulis kombinasi karakter unik untuk password. Maka password generator adalah tools yang tepat untuk kamu gunakan. 


Kamu dapat menggunakan password generator online passwordgenerator.net atau lastpast.com untuk mencoba tools generator password online.


Intinya, untuk membuat password yang kuat kamu perlu melakukannya dengan cara :

  • Membuat password yang panjang
  • Randomisasi bentuk karakter
  • Tidak menggunakan kosakata umum
  • Tidak mengandung kata-kata yang berurutan

Apabila keempat cara diatas kamu lakukan dengan benar, maka kamu akan memiliki password atau kata sandi yang kuat.


Password merupakan komponen penting dalam keamanan data pribadi, namun password juga bukanlah satu-satunya komponen yang berperan menjaga keamanan tersebut. Tapi kamu!!!. Selaku orang yang memiliki data pribadi tersebut juga harus berusaha menjaga data pribadi yang kamu miliki.


Itulah sedikit tips yang dapat kamu lakukan untuk membuat password yang kamu miliki memiliki kekuatan dan keamanan yang mumpuni. Apabila ada komentar atau pertanyaan seputar artikel ini, kamu dapat menyampaikannya di kolom komentar..


Berlangganan artikel

Back to top